Minut

Di Penghujung Tahun 2025, Pemdes Tangkasi Sukses Salurkan 5 Bulan BLT Untuk 27 KPM

Kabarkawanua, MINUT– Di penghujung tahun 2025, Pemerintah Desa (Pemdes) Desa Tangkasi, Kecamatan Wori, Kabupaten Minahasa Utara, kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung kesejahteraan masyarakat melalui penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa.

 

Sebanyak 27 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima bantuan tersebut bertempat di kantor Desa Tangkasi. Penyaluran dilakukan langsung oleh Hukum Tua Tangkasi Wahjuddin Suhu, Kamis 20 November 2025.

Wahjuddin mengungkapkan, bantuan yang diberikan meliputi BLT untuk lima bulan yakni dari bulan Juli sampai November 2025, dengan nominal Rp 300.000 per bulan, sehingga setiap KPM menerima total Rp 1.500.000. Dia berharap dengan adanya bantuan ini mampu meringankan beban ekonomi warga, khususnya keluarga yang masuk kategori rentan.

 

“Pemerintah desa berupaya menyalurkan bantuan secara tepat waktu dan tepat sasaran. Semoga bantuan ini dapat membantu kebutuhan dasar masyarakat,” ungkapnya.

Penyaluran berjalan tertib dan lancar, disaksikan oleh perangkat desa, BPD serta beberapa perwakilan masyarakat.

 

Lanjutnya, Pemerintah desa juga menegaskan komitmennya untuk terus mengawal program bantuan sosial agar manfaatnya benar-benar dirasakan oleh warga yang membutuhkan.(fan)

#PenyaluranBLT #PemdesTangkasi #BLTTahun2025

Advertisement